Update Terbaru

6/recent/ticker-posts

Ketua GMPK Lumajang Soroti Finishing Rehabilitasi Alun-alun Lumajang

Liputan5news.com Lumajang - Proyek pembangunan rehabilitasi Alun- alun Lumajang yang menghabiskan anggaran miliaran rupiah di nilai tidak presisi dan ada pekerjaan yang di duga tak sesuai harapan hal tersebut menjadi sorotan tajam ketua GMPK Lumajang Dendik (29/12/2025).

Ada beberapa temuan menurut Dendik di antaranya granit yang telah di pasang retak dan dinilai tak presisi, sehingga menunjukkan bahwa pekerjaan tersebut diduga dilakukan hanya mengejar waktu penyelesaian.

“Ini ada yang retak bisa di lihat kasat mata, dan pemasangannya tidak presisi,” tegasnya 

Lanjut Dendik GMPK akan terus melaporkan temuan tersebut ke pihak pihak yang punya kewenangan, supaya menjadi perhatian.

Sementara itu direktur pelaksana cv Guna Bhakti saat di konfirmasi membenarkan adanya keretakan dan sudah masuk data Inspektorat. 

“Iya sudah d data sama inspektorat ikut dalam pemeliharaan,” jawabnya 

Disisi lain Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Lumajang melalui Sekretaris Dinas Rozaq saat di konfirmasi melalui sambungan selulernya mengatakan akan mengevaluasi karena masih dalam tahap pemeliharaan.

“Akan kami evaluasi karena masih tahap pemeliharaan,” ujarnya jum’at (02/12/2025)

Sementara itu, pelaksana, CV. Guna Bakti dengan nomer kontrak 003.2/370/427.04/2025. Anggaran yang digunakan, sebesar Rp. 3.606.961.500.

Diketahui, Rehabilitasi Alun-Alun Lumajang dimulai September 2025 dengan anggaran Rp3,6 miliar, berfokus pada penataan lahan, drainase, pedestrian granit ramah disabilitas, penerangan, serta penambahan fasilitas untuk menciptakan ruang publik yang lebih nyaman, fungsional, dan inklusif, dengan target selesai Desember 2025.(Tim)