Update Terbaru

6/recent/ticker-posts

Tingkatkan Kesiapan Personel, Polres Probolinggo, BPBD, dan Tim Rescue PT.POMI Paiton Gelar Latihan SAR




PROBOLINGGO, Liputan5News.com
Polres Probolinggo bersama dengan BPBD Kabupaten Probolinggo dan Tim Rescue PT.POMI Paiton bersinergi menggelar latihan gabungan Search and Rescue (SAR) di fasilitas olahraga PT.POMI Paiton, Kamis (27/11/2025). 

Latihan gabungan ini dihadiri oleh Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Probolinggo R. Oemar Sjarief, Kasat Polairud Polres Probolinggo AKP I Wayan Mulyana, Head Rescue PT POMI Heru Kusworo, Personel Sat Polairud Polres Probolinggo, serta BPBD Kabupaten Probolinggo. 

Kapolres Probolinggo AKBP M. Wahyudin Latif melalui Kasat Polairud Polres Probolinggo AKP Wayan menyampaikan, latihan gabungan menjadi wujud nyata sinergitas dan kolaborasi dalam mempercepat proses evakuasi serta penanganan situasi darurat di lapangan.

“Melalui latihan ini, kami ingin memastikan seluruh personel siap, sigap, dan tanggap ketika menghadapi situasi darurat sehingga mampu meminimalisir resiko serta menyelamatkan jiwa masyarakat,” kata AKP Wayan. 

Lebih lanjut Kasat Polairud menambahkan bahwa, kegiatan ini merupakan upaya meningkatkan kemampuan personel dalam menghadapi potensi kedaruratan di wilayah perairan Probolinggo. 

"Kegiatan latihan kolaborasi SAR ini diharapkan mampu memperkuat sinergi antar instansi serta meningkatkan kesiapsiagaan dalam menghadapi berbagai situasi darurat di wilayah Probolinggo," ujar AKP Wayan

Para peserta menerima teori dan praktik, meliputi teknik SAR Perairan dan pertolongan CPR terhadap korban tenggelam.

Latihan SAR gabungan ini bagian dari implementasi program Polri Presisi serta komitmen Polres Probolinggo, BPBD, dan Tim Rescue PT.POMI Paiton dalam mendukung upaya penanggulangan bencana dan keselamatan masyarakat.(has)