Update Terbaru

6/recent/ticker-posts

Antusias Personel Korem 084/Bhaskara Jaya Donor Darah dalam Rangka HUT ke-59


Liputan5news.com - Surabaya.  Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-59, Korem 084/Bhaskara Jaya melaksanakan kegiatan bakti sosial donor darah yang bertempat di Aula Makorem 084/BJ, Surabaya. Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian TNI terhadap masyarakat, khususnya dalam mendukung ketersediaan stok darah di wilayah Surabaya dan sekitarnya. Kamis (24/7/2025).


Kegiatan donor darah ini melibatkan prajurit TNI, PNS, anggota Persit Kartika Chandra Kirana, serta masyarakat umum. Bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Bangkalan, kegiatan ini berhasil mengumpulkan sebanyak 500 kantong darah, yang siap didistribusikan kepada masyarakat yang membutuhkan.


Komandan Korem 084/Bhaskara Jaya, Brigjen TNI Danny Alkadrie, bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 084 PD V/Brawijaya, Ny. Nining Danny Alkadrie, turut serta mendonorkan darah mereka sebagai bentuk dukungan dan keteladanan dalam kegiatan kemanusiaan ini.


Dalam sambutannya, Brigjen TNI Danny Alkadrie menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan hanya menjadi bagian dari peringatan HUT Korem, namun juga sebagai wujud pengabdian nyata TNI kepada masyarakat.


" Melalui kegiatan ini donor darah ini,kita ingin menunjukan bahwa TNI senantiasa hadir dan peduli terhadap kehidupan masyarakat.Ini adalah bentuk pengabdian dan komitmen kami terhadap rakyat ujarnya".


Beliau juga menyampaikan apresiasi serta ucapan terima kasih kepada seluruh personel Korem 084/BJ, Kodim 0816/Sidoarjo, Kodim 0830/Surabaya dan kodim 0817/Gresik serta balakrem 084/BJ, termasuk para anggota Persit, atas partisipasi dan antusiasme mereka dalam menyukseskan kegiatan ini.


Dengan semangat kebersamaan dan kepedulian sosial, kegiatan donor darah ini menjadi bagian penting dari rangkaian peringatan HUT ke-59 Korem 084/Bhaskara Jaya, yang mengusung tema:

"Korem 084/BJ Manunggal Bersama Rakyat Menuju Masyarakat yang Tangguh."


Turut hadir dalam kegiatan antara lain Kasrem 084/Bhaskara Jaya, Kolonel Inf Nico Reza Dipura, Kasiren Korem 084/BJ,Para Kasi Korem 084/BJ, Dandim 0830/ Surabaya (Kolonel Inf Didin Nasruddin Darsono, S.Sos., M.Han.), Dandim 0817/Gresik (letkol Inf Fadly Subur Karamaha, s.sos.), Kasdim 0816/Sidoarjo (Mayor Inf Sumarsono), para Kabalakrem 084/BJ, dan Kepala PMI Kota Bangkalan.


Kegiatan berlangsung dengan tertib, aman, dan penuh semangat kebersamaan serta kepedulian antar sesama.(Yanti)